Wajib Kunjungi Warung Lama Haji Ridwan Malang

Diposkan oleh Hulu on Saturday, January 2, 2016

Wisata Kuliner Malang, banyak sekali lokasi yang bisa dikunjungi dan dinikmati dengan berbagai macam keistimewaan cita rasa dan jens menu tersendiri yang menjadi unggulan ditiap restouran atau rumah makan. Sebelumnya sudah kita bahas tentang tempat wisata malang terbaik dan terpopuler, namun kali ini untuk melengkapi artikel tentang wisata malang akan kami bahas mengenai wisata kuliner malang wajin disambangi.

Kota Malang merupakan surga bagi penggiat kuliner jenis apapun .Cita rasa kuliner yang menjadi ciri khas dari menu rumah makan yang menjadikan untuk bisa berkunjung dikota malang. Berikut ini salah satu kuliner di Malang yang wajib untuk disinggahi ketika Anda berkunjung di kota malang.

Warung Lama Haji Ridwan ( Tahun 1925 – Sekarang )
Warung Lama H. Ridwan ini sangat dikenal masyarakat Malang akan citarasanya yang legendaris. Seperti namanya, Warung Lama H. Ridwan ini memang sudah ada sejak lama, yakni sejak jaman sebelum kemerdekaan Indonesia dari tahun 1925. Sejak saat itulah, warung ini sudah berhasil memenuhi selera kuliner masyarakat Jawa Timur, khususnya di Malang.

Di rumah makan ini, aneka menu yang dihadirkan sejak dahulu masih memiliki citarasa yang sama dan sangat khas. Resep masakan Jawa Kuno yang dihadirkan pun sungguh sangat menggoda dan nikmat untuk dicicipi. Anda akan dapat menikmati aneka menu andalan Kota Malang juga di tempat ini.